Jumat, 04 Juli 2014

Etika tinggal serumah dengan keluarga non Muslim

ETIKA TINGGAL SERUMAH DENGAN KELUARGA NON MUSLIM
PERTANYAAN :
> Sandono Bin Coprozz
Assalamu'alaikum,poro yai,asatidz,dulur piss semua,mhon pncerahanya...Bagaimana sikap/etika kita bila tinggal serumah,dan braktifitas brsama kluarga non muslim...maturnembahnuwun...

JAWABAN :
> Masaji Antoro
Wa'alaikumsalam. Diperbolehkan bergaul dan interaksi sosial dengan baik dan elegan (al-mu’asyarah al-jamilah) dengan mereka di dunia.
واعلم أن كون المؤمن موالياً للكافر يحتمل ثلاثة أوجه أحدها : أن يكون راضياً بكفره ويتولاه لأجله ، وهذا ممنوع منه لأن كل من فعل ذلك كان مصوباً له في ذلك الدين ، وتصويب الكفر كفر والرضا بالكفر كفر ، فيستحيل أن يبقى مؤمناً مع كونه بهذه الصفة . وثانيها : المعاشرة الجميلة في الدنيا بحسب الظاهر ، وذلك غير ممنوع منه . والقسم الثالث : وهو كالمتوسط بين القسمين الأولين هو أن موالاة الكفار بمعنى الركون إليهم والمعونة ، والمظاهرة ، والنصرة إما بسبب القرابة ، أو بسبب المحبة مع اعتقاد أن دينه باطل فهذا لا يوجب الكفر إلا أنه منهي عنه ، لأن الموالاة بهذا المعنى قد تجره إلى استحسان طريقته والرضا بدينه ، وذلك يخرجه عن الإسلام
“Ketahuilah bahwa orang Muslim mencintai non-Muslim (kafir) melihat tiga situasi dan sikap :
1.Tidak boleh jika rida akan ke-kafir-an dan bahkan mencintai orang kafir lantaran kekafirannya. Hal ini dilarang. Sebab rida akan kekafiran adalah kafir.
2.Pergaulan dan interaksi sosial dengan baik dan elegan (al-mu’asyarah al-jamilah) di dunia. Dan hal ini boleh atau tidak dilarang.
3.Menolong orang kafir, entah dengan sebab ada tali persaudaraan (kerabat) atau dengan sebab simpati (cinta), dan serta tetap meyakini bahwa agamanya adalah tidak benar..”
[ as-Syaikh Muhammad Nawawi al-Jawi, Murah Labidz yang dikenal dengan nama Tafsir an-Nawawi I/ 94 ]. Wallaahu A'lamu Bis showaab.
Link Diskusi > http://www.facebook.com/groups/piss.ktb/permalink/380328461989968/
Assalamu'alaikum,poro yai,asatidz,dulur piss semua,mhon pncerahanya...
Bagaimana sikap/etika kita bila tinggal serumah,dan braktifitas brsama kluarga non muslim...maturnembahnuwun...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar