Tetapi sekarang, sudah banyak buku sudah di digitalisasi, termasuk juga kitab-kitab pesantren atau kitab karya para ulama. Bahkan hampir semua khazanah kitab pesantren didigitalisasi, utamanya fiqh 4 madzhab dan lainnya, baik dalam bentuk maktabah digital dan sebagainya.
Ada 4 blog yang menarik bagi peminat khazanah fiqh 4 madzhab ; fiqh madzhab Hanafi, Maliki, Syafi'i dan Hanbali. Empat blog ini memuat kitab-kitab fiqh atau kitab karya dari ulama 4 madzhab dengan berbagai disiplin ilmu Islam yang berbeda-beda. Pada masing-masing blog terdapat ungkapan yang begitu indah dibagian headernya. Berikut 4 blog tersebut :
1. خزانة المذهب الحنفي http://hanafiya.blogspot.com. Dalam blog khazanah madzhab Hanafi ini ada hadits yang dianggap pujian untuk Imam Abu Hanifah rahimahullah:
لَوْ كَانَ الدِّينُ عِنْدَ الثُّرَيَّا لَذَهَبَ بِهِ رَجُلٌ مِنْ أَبْنَاءِ فَارِسَ حَتَّى يَتَنَاوَلَهُ
"Seandainya agama ini berada di tempat bintang-bintang di langit, tentu laki-laki dari generasi Persia akan menuju kesana hingga mencapainya" (HR. Imam Muslim)
2. خزانة المذهب المالكي http://malikiaa.blogspot.com. Dalam blog khazanah madzhab Maliki ada hadits berikut:
يوشك أن يضرب الناس أكباد الإبل يطلبون العلم فلا يجدون أحدا أعلم من عالم المدينة
"Hampir saja orang-orang memukul hati onta (agar berjalan cepat dari negeri yang jauh) untuk menuntut ilmu, tapi mereka tidak menjumpai yang lebih alim dibandingkan orang alim di Madinah" (Jami' At-Turmidzi)
3. خزانة المذهب الشافعي / http://chafiiya.blogspot.com. Dalam blog Khazanah Madzhab Syafi'i terdapat riwayat yang ditujukan sebagai pujian bagi Imam al-Syafi'i rahimahullah :
عالم قريش يملأ الأرض علما
"Seorang alim bangsa Quraisy akan memenuhi dunia dengan ilmu/pengatahuan"
4. خزانة المذهب الحنبلي / http://hanabila.blogspot.com. Dalam blog Khazanah Madzhab Hanbali ini terdapat ungkapan berikut ini :
مذهب أحمد أحمد المذاهب
"Madzhab Imam Ahmad paling terpuji diantara semua madzhab"
Kemungkian pemilik blog adalah pengikut Hanabilah yang Wahhabi. Sebab di Timur Tengah, Wahhabi juga mengklaim sebagai pengikut Hanbali sehingga wajar bila didalam blog Khazanah Madzhab Hanbali dimuat juga kitab-kitab ulama Wahhabi.
Diantaranya : Syaikh Muhahammad bin Shalih al-Utsaimin dengan kitabnya Fathu Rabbil Bariyyah bi-Talkhishil Hamawiyah ; Syaikh Hasan bin Husein bin Muhammad bin Abdul Wahhab an-Najdi al-Hanbali dengan kitabnya Fashlul Jawab ; Syaikh Dr. Sa'ad bin Nashir Asy-Syatsri dengan kitabnya al-Qawa’id al-Ushuliyyah al-Muta’alliqah; dan sebagainya.
Oleh : Ibnu L' Rabassa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar